(0541)736852    (0541)748382    disbun@kaltimprov.go.id

Penghargaan Agro Inovasi 2009 bagi Sejumlah Prestasi

07 Agustus 2009 Admin Website Artikel 3680
Penghargaan tersebut diberikan Mentan pada saat pembukaan Pekan Agro Inovasi III di Gedung Departemen Pertanian RI, Jakarta. Penghargaan diberikan karena para penerima penghargaan tersebut dinilai telah berhasil melaksanakan berbagai program pertanian, perkebunan dan peternakan, yang memanfaatkan inovasi tekhnologi dari Badan Penelitian dan Pengembangan (Litbang) Departemen Pertanian dalam pelaksanaan kegiatannya.

#img1# Penghargaan sendiri terbagi atas 15 kategori, yakni kategori Agro Inovasi Pengembangan Lahan Marjinal, Agro Inovasi Pengembangan Agribisnis Wilayah, Agro Inovasi P2BN, Agro Inovasi Pengembangan Perkebunan, Agro Inovasi Pengembangan Holtikultura, Agro Inovasi Pengembangan Tanaman Pangan Non Padi, Agro Inovasi Pengembangan Peternakan, Agro Inovasi Peningkatan Adopsi Teknologi, Agro Inovasi Pengembangan Penelitian Hilir, Agro Inovasi Pengembangan Komersialisasi Tekhnologi, Argo Inovasi Pengembangan Penelitian Publik, Agro Inovasi Pembinaan Fungsional Peneliti, Agro Inovasi Dukungan Tekhnologi Hulu, Agro Inovasi Pengembangan Penelitian Internasional, Agro Inovasi Pengembangan Penelitian Hulu.

Selain dihadiri oleh sejumlah Gubernur/Wakil Gubernur, Bupati/Wakil Bupati, acara tersebut juga dihadiri oleh Menteri Riset dan Tekhnologi RI Kusmayanto Kadiman.

DIKUTIP DARI KOMPAS, JUMAT, 7 AGUSTUS 2009

Artikel Terkait