Pemerintah Kembangkan Perkebunan Kelapa Terpadu
28 Juli 2009
Admin Website
Artikel
3946
Menteri Pertanian Anton Apriyantono mengatakan ada tiga hal yang dilakukan untuk mengembangkan kelapa terpadu.
Pertama, peremajaan kelapa dengan benih unggul disinergiskan dengan diversifikasi tanaman palawija;
Kedua, pembangunan unit pengolahan kelapa terpadu untuk mengolah produk kelapa menjadi minyak kelapa, sari kelapa, VCO, sabut dan tempurung kelapa.
"Ketiga, kita berikan pelatihan keterampilan petaninya," tambah Mentan dalam seminar dan deklarasi pembangunan perkelapaan di Jakarta.
Sampai dengan tahun 2009 lanjut Mentan peremajaan kelapa telah mencakup 27 propinsi dan 64 kabupaten dengan luas peremajaan 25.391 ha. Untuk selanjutnya peremajaan kelapa terpadu ditingkatkan utamanya di wilayah-wilayah perbatasan dan daerah terpencil.
"Selain itu, dalam rangka membantu penyediaan bahan bakar di sentra-sentra pengembangan kelapa dan daerah terpencil, juga dilakukan beberapa demplot pengembangan coco-diesel," tambah Anton.
DIKUTIP DARI SINAR TANI, SENIN, 27 JULI 2009