(0541)736852    (0541)748382    disbun@kaltimprov.go.id

Disbun Serahkan Bantuan Pemeliharaan BPT dan PIT Kelapa 12 Hektar di Kukar

14 Desember 2022 Admin Website Berita Daerah 3276
Disbun Serahkan Bantuan Pemeliharaan BPT dan PIT Kelapa 12 Hektar di Kukar

SAMARINDA. Dinas Perkebunan (Disbun) Kaltim terus berupaya memacu peningkatan produksi dan produktivitas komoditi tanaman perkebunan, termasuk komoditi kelapa.

"Melalui dukungan dana dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara pada Satuan Kerja Direktorat Jenderal Perkebunan (Ditjenbun, Satker 05), Kementerian Pertanian guna mendukung kegiatan bantuan Pemeliharaan Blok Penghasil Tinggi (BPT) dan Pohon Induk Terpilih (PIT) komoditi kelapa seluas 12 hektar di kecamatan Muara Jawa, Kabupaten Kutai Kartanegara”,  kata Kepala Dinas Perkebunan Kaltim, diwakili Pejabat Pembuat Komitmen (PPK)  Satker 05, Helminata, Selasa (13/12) kemarin.

Dalam kesempatan ini, menurut Helminata, pihaknya menyerahkan bantuan pemeliharaan BPT dan PIT komoditi kelapa tersebut kepada 3 petani kelapa berupa herbisida sebanyak 95 liter, kapur pertanian sebanyak 1.800 kilogram dan pupuk NPK sebanyak 1.945 kilogram  (rey/disbun)

SUMBER : SEKRETARIAT

Artikel Terkait