(0541)736852    (0541)748382    disbun@kaltimprov.go.id

Untuk Kembangkan Tanaman Karet

24 Agustus 2009 Admin Website Artikel 2705
#img1# Dihadiri masyarakat kelompok tani dan Camat Sebulu yang diwakili Sukriansyah selaku pejabat pelaksana harian. Pada kesempatan ini Sukriansyah ikut memberikan pengetahuan kepada masyarakat kelompok tani dalam mengembangkan potensi sumber daya manusia (SDM).

Selain itu, melestarikan dan pengembangan potensi alam di Kukar, yang belum banyak di manfaatkan saat ini. Namun, dalam pelestarian dan pengembangan kedua potensi ini tidak dapat terlaksana tanpa campur tangan dari pihak pemerintah kabupaten (Pemkab) Kukar. Bina Manunggal dalam pengembangan potensi alam, sementara ini lebih kepada pembudidayaaan tanaman karet, mengingat sistemnya yang lebih mudah, secara ekonomi lebih mudah dalam meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan para petani.

Ketua Bian Manunggal, Suryadi mengatakan, ke depan karet dapat menjadi komoditi unggulan dan sebagai salah satu icon Kukar dan Kaltim pada umumnya. ?Dari hasil kerja keras Bina Manunggal dan sosialisasi kepada unit-unit kelompok tani, Pemerintah Kukar telah memberikan bantuan untuk penangkaran karet melalui pendanaan APBD 2010,? katanya.

Sementara ini, bantuan diberikan kepada lima desa di antaranya Desa Selerong, Santan Hulu, Bunga Jadi, Giri Agung dan Tanjung Limau. Pada kesempatan itu, Suryadi menambahkan bahwa pengurus kelompok tani Bina Manunggal Kaltim, mengucapkan ribuan terima kasih atas bantuan yang diberikan dari jajaran pejabat Kukar terutama Pj Bupati Kukar, Sjachrudin serta Dinas Perkebunan Kukar selaku instansi terkait

"Dengan bantuan ini semoga dapat terwujud apa yang diinginkan ke depan. Ini sebuah langkah awal menuju sukses dalam pengembangan potensi alam yang ada di Kukar, yang nantinya dapat mensejahterakan petani dan bisa menekan angka pengangguran yang masih tinggi. Kami optimis akan lebih banyak menerap tenaga kerja, mengingat potensi alam Kukar yang sangat luas," tandasnya.

DIKUTIP DARI KALTIM POST, JUMAT, 21 AGUSTUS 2009

Artikel Terkait