(0541)736852    (0541)748382    disbun@kaltimprov.go.id

Potensi Daerah Kabupaten Nunukan




Kabupaten Nunukan adalah salah satu kabupaten di Provinsi Kalimantan TimurIndonesiaIbu kota kabupaten ini terletak di kota Nunukan. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 14.493 km² dan berpenduduk sebanyak 109.527 jiwa (2004). Motto Kabupaten Nunukan adalah "Penekindidebaya" yang artinya "Membangun Daerah" yang berasal dari bahasa suku Tidung.Nunukan juga adalah nama sebuah kecamatan di Kabupaten NunukanProvinsi Kalimantan TimurIndonesia.

Sektor perkebunan di Kabupaten Nunukan merupakan salah satu penopang ekonomi daerah yang sangat potensial. Sektor perkebunan yang menjadi primadona antara lain Kelapa sawit, Kakao, kopi, lada dan kelapa.

Industri perkebunan kelapa sawit di Kabupaten Nunukan merupakan sektor unggulan yang tengah digalakkan melalui program sawit sejuta hektar. Areal pengembangan perkebunan dan industri pengolahan CPO dipusatkan disepanjang perbatasan Indonesia dan Malaysia.

Sentra perkebunan kelapa sawit di Kabupaten Nunukan dipusatkan di Kecamatan Sebuku, Sembakung dan Lumbis serta sebagian di Kecamatan Nunukan. Hingga saat ini telah beroperasi 2 pabrik pengolahan CPO milik PT. Comismar Wanamaja Agro dan PT. Nunukan Jaya Lestari, sementara pabrik milik PT. Karang Joang Hijau Lestari akan segera beroperasi juga.

Peluang investasi terbuka lebar bagi usaha perluasan kawasan perkebunan, industri pengolahan CPO, kilang minyak goreng maupun biodiesel dan industri turunan lainnya.

Kakao merupakan komoditi perkebunan yang telah lama dikembangkan di Kabupaten Nunukan yang berpusat di Kecamatan Sebatik dan Sebatik Barat. Bersama pisang. Kakao telah menjadi komoditi perdagangan antar Negara oleh masyarakat di perbatasan. Biji kakao yang telah difermentasi dijual ke Negara Bagian Sabah, Malaysia oleh penduduk sebagai bahan baku industri makanan dan bubuk/susu cokelat.

Peluang investasi terbuka bagi industri pengolahan bubuk kakao, industri susu cokelat dan industri makanan. Peluang pasar terbuka lebar baik perdagangan dalam dan luar negeri dengan harga yang kompetitif mengingat ketersediaan bahan baku industri dalam negeri.

Usaha lain disektor perkebunan yang prospektif bagi pengembangan usaha dan Investasi di Kabupaten Nunukan adalah perkebunan Kelapa, Kopi, Lada dan Vanili. Sentra pengembangn komiditas tersebut berada di Kecamatan Sebatik, Sebuku dan Sembakung. Sedangkan untuk Vanili, dipusatkan di Kecamatan Krayan dan Krayan selatan, serta sebagian Kecamatan Lumbis.

Tabel 1. Luas Areal,  Produksi dan Jumlah Tenaga Kerja Perkebunan di Kab. Nunukan

No Komoditi Utama Luas TM (Ha) Luas Total (Ha) Produksi  (Ton) Produktivitas (Kg/Ha) Tenaga Kerja Perkebunan
1 Karet - 109 - - 90
2 K. Dalam 612 1.085 696 1.137 2.046
3 K. Sawit 28.098 84.705 412.682 14.687 43.454
4 Kakao 5.754 6.514 12.163 2.114 2.907
5 Lada 24 45 35 1.458 96
6 Kopi 400 454 186 465 499
7 Panili  - 54 124
Jumlah 2012
34.888 92.966 425.762 12.204 49.216
   2011  36.918  77.930  368.564  9.983  41.749
   2010  39.365  79.394  86.380  2.194  46.842
   2009  40.052  72.765  84.254  2.104  43.178
   2008  36.592  73.589  47.466  1.297  47.282
   2007  26.689  69.222  662.833  24.835  42.801
   2006  19.516  53.955  34.004  1.742  36.365
   2005  18.732  49.280  38.460  2.053  33.213
   2004  19.488  38.459  23.931  1.228  26.353
   2003  14.311  30.190  21.585  1.508  23.092
   2002  8.193  16.766  23.966  2.925  14.889
   2001  7.699 16.030   24.432  3.173  10.877

Ket : TM = Tanaman Menghasilkan 

Sumber : Dinas Perkebunan Provinsi Kalimantan Timur (2013)