(0541)736852    (0541)748382    disbun@kaltimprov.go.id

Dukung Komoditas Kakao, Disbun Kaltim Salurkan Bantuan Pertanian di Berau

21 Oktober 2024 PPID Berita Daerah 1256
Dukung Komoditas Kakao, Disbun Kaltim Salurkan Bantuan Pertanian di Berau

BERAU. Dinas Perkebunan Provinsi Kalimantan Timur (Disbun Kaltim) terus mendukung pengembangan komoditas kakao di wilayah Berau dengan menyerahkan bantuan berupa 20.000 batang bibit kakao kepada Kelompok Tani Bukit Harapan, Jumat (18/10/2024).

Selain bibit, bantuan juga meliputi 2.000 kilogram pupuk NPK dan 100 liter herbisida, yang diserahkan langsung oleh Kepala Disbun Kaltim, Ence Achmad Rafiddin Rizal, di Desa Sukan Tengah, Kecamatan Sambaliung.

Bantuan tersebut diberikan untuk mendukung pengelolaan lahan seluas 20 hektar yang digarap oleh Kelompok Tani Bukit Harapan. Rizal menyampaikan bahwa pemberian bantuan ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah dalam meningkatkan produktivitas perkebunan kakao di Berau.

“Kami berharap, dengan adanya bantuan ini, Kelompok Tani Bukit Harapan dapat mengoptimalkan lahan yang ada, sekaligus meningkatkan kesejahteraan petani,” ujarnya.

Ketua Kelompok Tani Bukit Harapan, dalam kesempatan yang sama, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan.

Menurutnya, bantuan tersebut sangat berarti dalam mendukung peningkatan hasil perkebunan, terutama di tengah upaya memperluas area tanam kakao.

Bantuan ini diharapkan mampu mendorong pengembangan kakao sebagai komoditas unggulan di Berau, sekaligus meningkatkan kemandirian kelompok tani dalam mengelola perkebunan secara berkelanjutan. (fif/disbun)

SUMBER : SEKRETARIAT

Artikel Terkait